promo

Semarang Bikin Bangga, Lagi-lagi Sabet Juara!

SUARAMUDA, SEMARANG — Keren, nih! Belum lama ini Kota Semarang kembali mencetak prestasi gemilang di tingkat nasional dengan meraih juara pertama pada ajang Anugerah Bangga Berwisata di Indonesia (ABBWI) 2024.

Penghargaan ini diberikan untuk kategori Kabupaten/Kota terbaik, mengungguli Kabupaten Garut dan Banyuwangi yang masing-masing menempati posisi kedua dan ketiga.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Pariwisata, Ni Luh Puspa, kepada Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, yang diwakili Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang, Wing Wiyarso, pada malam puncak ABBWI 2024 di Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat (13/12) lalu.

Promo

“Semarang bikin bangga lagi-lagi sabet juara. Kota Semarang berhasil meraih penghargaan Juara 1 Anugerah Bangga Berwisata di Indonesia, “tulis akun Instagram @disbudparkotasemarang.

“Keberhasilan ini tentunya berkat peran aktif masyarakat dan pemerintah dalam memingkatkan fasilitas dan mempromosikan pariwisata, “sambung caption pada akun resmi instagram tersebut. (Red)

Promo

Redaksi Suara Muda, Saatnya Semangat Kita, Spirit Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like