promo

Membanggakan! Dapat Scor Tertinggi, Kota Semarang Raih Penghargaan sebagai Kota Pionir Pembangunan Inklusi Sosial

SUARAMUDA, SEMARANG — Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang belum lama ini meraih penghargaan sebagai Kota Pionir Pembangunan Inklusi Sosial.

Adalah Institute for Democracy and Peace (Setara Institute) bekerja sama dengan INKLUSI, yakni platform Kemitraan Indonesia-Australia, yang telah memberikan penghargaan tersebut.

“Bangga! Kota Semarang dinobatkan sebagai kota pionir pembangunan inklusi sosial oleh SETARA Institute, dengan scor 3,6 bersama dengan kota lain”, tulis caption pada akun IG @kesbangpolsemarangkota, yang diunggah pada 8 Maret 2025.

Promo

Capaian tersebut paling tidak menegaskan komitmen Pemkot Semarang dalam mengarusutamakan inklusi sosial dalam pembangunan.

Respon Wali Kota

Terpisah, Wali Kota (Walkot) Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti mengapresiasi semua pihak yang berperan dalam mendorong dan mengawal penerapan inklusi sosial dalam perencanaan pembangunan, kebijakan daerah, serta program kerja.

Promo

“Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat bagi kami untuk semakin dekat mewujudkan visi Kota Semarang sebagai kota inklusif,” ujarnya dalam siaran pers, seperti dilansit Kompas.com, Jumat (14/3/2025).

Mbak Agustina juga menyampaikan terima kasih atas prestasi yang membanggakan ini.

“Terima kasih. Ini adalah prestasi yang membanggakan. Keberhasilan ini merupakan bentuk pengakuan atas kualitas kinerja pemerintah dalam menjalankan tata kelola yang inklusif demi memenuhi hak-hak warga negara, sesuai dengan agenda pembangunan,” ujar Agustina.

Perlu diketahui, Kota Semarang memperoleh skor tertinggi, yaitu 3,6 atau sejajar dengan Kota Bandung, Kota Denpasar, Kota Padang, dan Jakarta Selatan.

“Pencapaian tersebut akan semakin mendorong Pemkot Semarang untuk terus mengintegrasikan prinsip inklusi sosial dalam setiap aspek pembangunan daerah, ” tutup Agustina. (Red)

 

Redaksi Suara Muda, Saatnya Semangat Kita, Spirit Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like