
Sukorejo, 25 Maret 2025 – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Kendal, bersama GP Ansor-Banser PAC Kecamatan Sukorejo turut serta dalam pengamanan arus mudik di wilayah Bunderan Sukorejo, Selasa (25/3).
Ketua IPNU Kecamatan Sukorejo, Muhammad Rofi’i, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pelajar NU terhadap kelancaran lalu lintas dan keselamatan para pemudik. “Kami bersama tim turut membantu pengaturan lalu lintas dan memberikan informasi kepada para pemudik yang melintas di wilayah Sukorejo,” ujarnya.
Dendy, selaku Corps Brigade Pembangunan (CBP) IPNU Kecamatan Sukorejo, menambahkan bahwa tim juga siap memberikan bantuan kepada pemudik yang mengalami kendala di perjalanan. “Kami menyiapkan posko kecil untuk membantu pemudik yang membutuhkan informasi, istirahat sejenak, atau bantuan lainnya,” kata Dendy.
Selain membantu kelancaran arus mudik, para relawan IPNU-IPPNU juga bekerja sama dengan aparat kepolisian dan pihak terkait guna memastikan keamanan dan kenyamanan pemudik. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat, yang merasa terbantu dengan keberadaan para pelajar NU di lapangan.
“Dengan adanya keterlibatan IPNU-IPPNU ini, kami berharap perjalanan mudik masyarakat bisa lebih aman dan nyaman, khususnya di wilayah Sukorejo,” tutup Muhammad Rofi’i.
Luar biasa… semangat dik-adik CBP-KPP IPNU IPPNU Sujorejo
Luar biasa… semangat dik-adik CBP-KPP IPNU IPPNU Sujorejo – Kendal