promo

Mengenal “Zendo”, Layanan Transportasi Online Milik Ormas Muhammadiyah

Ilustrasi layanan ojol Zendo/ sumber: sindonews.com

SUARAMUDA, SEMARANG — Platform ojek online (ojol) yang terafiliasi dengan Serikat Usaha Muhammadiyah dengan nama ” Zendo” telah menarik perhatian.

Layanan transportasi online itu, kini telah resmi beroperasi di 70 kota di seluruh Indonesia, seperti Malang, Sidoarjo, Yogyakarta, Tangerang, Pekanbaru, hingga Banjarmasin, dan terus memperluas jangkauannya.

Mengutip laman resminya, Zendo adalah layanan on-demand services berbasis ojek yang hadir untuk memenuhi segala kebutuhan konsumen.

Pada operasinya, mereka berkomitmen untuk memberikan pengalaman terbaik bagi setiap pelanggan dengan layanan yang profesional, tetapi tetap ramah dan bersahabat.

Promo

Platform tersebut menawarkan berbagai layanan yang serupa dengan platform besar seperti Grab dan Gojek, diantaranya yaitu:

– Zendo Bike: Layanan ojek motor untuk transportasi cepat dan efisien dengan pengemudi yang ramah dan berpengalaman.
– Zendo Car: Transportasi roda empat untuk perjalanan keluarga, bisnis, atau membawa barang dalam jumlah besar.
– Zendo Delivery: Layanan pengiriman barang, dokumen, hingga barang dagangan.
– Zendo Food: Pesan antar makanan dari restoran favorit.
– Zendo Cleaning Service: Layanan kebersihan profesional untuk rumah dan kantor.
– Zendo Shopping: Belanja kebutuhan harian tanpa harus keluar rumah.
– Zendo Home Service: Layanan perbaikan rumah, laptop, komputer, hingga pijat.

Selain fasilitasnya yang lengkap, Zendo juga berkomitmen menghadirkan solusi transportasi yang inovatif dan ramah pengguna dalam setiap layanan mereka, seperti mengedepankan kemudahan melalui akses layanan yang dapat dilakukan langsung via WhatsApp.

Salah satu keunikan Zendo yaitu jam operasionalnya yang ramah Muslim, yakni beroperasi dari pukul 07.00 hingga 24.00, dengan jeda istirahat untuk salat Zuhur, Asar, Magrib, dan Isya.

Hal itu menegaskan identitas Zendo sebagai layanan berbasis nilai-nilai Islam yang dikelola oleh Muhammadiyah.

Hingga kini, Zendo pun mengklaim telah memiliki lebih dari 700 mitra pengemudi, 2.000 mitra layanan, dan lebih dari 100.000 pengguna aktif.

Meskipun masih dalam tahap pengembangan, Zendo pun optimis untuk menjadi salah satu pemain besar di industri ini.

Layanan itupun diharapkan dapat memberikan pengalaman terbaik bagi setiap pelanggan, dengan misinya yaitu: “Kemudahan, Kecepatan, dan Kenyamanan.” (Red)

Redaksi Suara Muda, Saatnya Semangat Kita, Spirit Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
Promo