promo

Pasangan Tika-Benny Menang Pilkada Kendal, Ini Pesan Ketua PCNU Kendal

Kendal, SUARAMUDA
Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kendal, KH Mukh Mustamsikin, menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kendal nomor urut 1, Hj Dyah Kartika Permana Sari (Tika) dan H Benny Karnadi, yang unggul dalam hasil hitung cepat Pilkada Kendal 2025-2030.

“Kami dari keluarga besar Nahdlatul Ulama, dari Muslimat NU, Fatayat NU, dan seluruh komponen NU mengucapkan selamat atas terpilihnya Mbak Tika dan Mas Benny sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kendal periode 2025-2030,” ungkap Kiai Mustamsikin, yang juga pengasuh Pondok Pesantren Al Uswah Kaliwungu. Rabu,27/11/2024.

Kiai Mustamsikin berharap pasangan terpilih mampu mengemban amanah dengan baik serta menjalankan tugas untuk memajukan Kendal.

Sosok H Benny Karnadi bukanlah nama asing di lingkungan Nahdlatul Ulama Kendal. Ia saat ini menjabat sebagai A’wan Syuriyah PCNU Kendal. Selain itu, istrinya, Hj Niken Larasati, juga berperan aktif di organisasi NU sebagai Ketua PC Muslimat NU Kendal.

Kemenangan pasangan Tika-Benny disambut hangat oleh berbagai elemen masyarakat, khususnya warga nahdliyin. Dukungan dari organisasi keagamaan seperti NU dianggap sebagai salah satu kunci keberhasilan pasangan ini dalam Pilkada Kendal.

Pasangan Tika-Benny diharapkan membawa angin segar untuk Kabupaten Kendal selama lima tahun ke depan, dengan mengedepankan prinsip keadilan, kesejahteraan, dan keberlanjutan pembangunan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like